logo_ocistok

Cara Belanja di Alibaba Terbaru dan Mudah, Begini Caranya!

Berilian Ardi
January 14, 2023
Comments
https://ocistok.co.id/control-panel/foto/Cara Belanja di Alibaba Terbaru dan Mudah, Begini Caranya!.jpg

Apa Itu Alibaba?

 

Alibaba adalah platform raksasa atau e-commerce terbesar dunia yang didirikan oleh Jack Ma yang berlokasi di China. Alibaba menyediakan platform terbaik untuk para penjual atau pelaku usaha menemukan miliaran produk langsung dari supplier tangan pertama dengan jangkauan yang luas dan internasional. Alibaba juga memiliki beberapa anak perusahaan seperti 1688 dan Taobao. Sangat ideal jika kalian membeli produk untuk keperluan usaha maupun pribadi.

 

Kemudian untuk pembayaran, Alibaba memiliki berbagai macam produk yang dapat diperoleh secara mudah dan cepat seta proses pembayaran dengan kartu kredit maupun mata uang yang berlaku di setiap negara. Orang Indonesia juga dapat melakukan transaksi di Alibaba menggunakan rupiah.

 

 

Cara Belanja di Alibaba

 

Lalu, bagaimana cara belanja di Alibaba, yuk simak berikut ini beberapa panduan singkatnya

 

1. Daftar Akun Alibaba

 

cara belanja di alibaba

 

Sebelum melakukan transaksi/check-out, kalian bisa mendaftarkan akun terlebih dahulu. Berikut langkah-langkahnya:

 

- Kunjungi https://www.alibaba.com

- Kemudian pilih "Join for Free" atau kalian bisa Log-In menggunakan Facebook, Google, Linked Id dan Twitter

- Jika kalian daftar dengan "Join for Free", kalian bisa mengisi dan melengkapi informasi dengan benar dan lengkap, kemudian pilih "Agree and Register"

- Masukan "Verifikasi Kode" lalu "Submit"

- Akun sudah bisa digunakan

 

2. Memilih Produk

 

cara belanja di alibaba

 

Tahap selanjutnya adalah memilih produk. Platform Alibaba menyediakan beberapa fitur dalam memilih produk, beberapa diantaranya seperti berikut:

 

- Menu Kategori

 

Alibaba memiliki fitur untuk mempermudah pencarian produk, kalian bisa pilih menu "Categories" kemudian cari kategori yang kalian inginkan.

 

- Kolom Pencarian dan Foto

 

Selain categories, kalian bisa mengetik di kolom pencarian "What are you looking for.." pada halaman utama Alibaba. Lebih mudahnya lagi, kalian bisa memasukan Foto Produk yang ingin kalian beli

 

Baca Juga : Mengapa Kalian Harus Belanja di 1688 Indonesia

 

Informasi lainnya yaitu kalian bisa melihat beberapa rekomendasi seller agar lebih aman, contohnya seperti seller yang sudah memiliki status "Trade Assirance" atau "Verified Supplier" ya!

 

3. Kontak Supplier dan Buat Kesepakatan

 

cara belanja di alibaba

 

Setelah menemukan produk yang kalian inginkan, kalian bisa menghubungi pihak supplier (pemasok) dengan memberikan informasi pada kolom di bawah produk. Pertimbangkan sebelum melakukan transaksi dengan supplier, sebagai contohnya penetapan harga dan metore pengiriman yang akan digunakan. Kalian bisa melakukan komunikasi dengan menggunakan Bahasa Inggris maupun Bahasa Mandarin.

 

Hal ini menjadi sarana bagi para penjual dan pembeli untuk bernegosiasi dan membuat kesepakatan sebelum melakukan transaksi. Kalian bisa juga menyertakan nomor handphone seperti WhatsApp, hal ini agar supplier dapat berkomunikasi dengan kalian secara langsung untuk melakukan transaksi di luar sistem Alibaba.

 

4. Metode Pengiriman Produk

 

cara belanja di alibaba

 

Selanjutnya, kalian dan penjual melakukan komunikasi dengan pihak supplier dan jasa pengiriman barang yang akan digunakan maupun hal yang berkaitan dengan transaksi jual-beli. Hal ini terbilang penting untuk bernegosiasi sebelum melakukan pengiriman. Beberapa contohnya jasa ekspedisi untuk pengiriman dari Alibaba seperti Feedex, DHL, Express Mail Service dan lain sebagainya. Pada umumnya, untuk Indonesia disarankan menggunakan DHL karena ekspedisi tersebut sudah cukup banyak digunakan dan favorit di Indonesia.

 

Baca Juga : Cara Belanja di Taobao Indonesia Terbaru, Mudah dan Murah

 

5. Transaksi

 

cara belanja di alibaba

 

Apabila sudah melakukan perjanjian atau kesepakatan dengan supplier, selajutnya adalah melakukan pembayaran/transaksi yang sudah tercantum dalam detail produk. Metode pembayaran di Alibaba terbilang sudah banyak, seperti contohnya Alfamart, Pegadaian, Pos Indonesia, Indomaret menggunakan (Western Union).

 

 

6. Proses di Alibaba Sudah Selesai

 

cara belanja di alibaba

 

Pembayaran atau transaksi di Alibaba sudah selesai. Apabila produk yang kalian pesan sudah masuk ke dalam pengiriman kurir, kemungkinan kurang lebih dua sampai tiga minggu pesanan telah sampai ke alamat tujuan. Untuk pengiriman yang lebih murah, biasanya dikirimkan melalui jalur laut.

 

Baca Juga : Coba 5 Cara Ini Untuk Mencari Supplier Tangan Pertama Dengan Harga Terbaik

 

Untuk barang yang dikirimkan dari luar negeri atau import, pastinya perlu menyiapkan proses pemeriksaan di Bea&Cukai di Indonesia. Untuk proses pengecekan dan pengiriman terbilang cukuo memakan banyak waktu, sehingga kalian di harapkan bersabar untuk menunggu produknya.

 

Nah berikut itulah beberapa penjelasan singkat tentang cara belanja di Alibaba. Pastikan selalu teliti sebelum melakukan pembelian. Jika kalian masih bingung dengan cara belanja di Alibaba, lebih mudahnya kalian bisa mengakses Ocistok.com.

 

Ocistok.com sudah terintegrasi dengan Alibaba, 1688 dan Taobao. Sehingga kalian tidak perlu bingung melakukan pembelian dan transaksi, karena kalian akan di bantu oleh tim Ocistok.com mulai dari pembelian sampai pesanan tiba di alamat tujuan. Yuk mulai sekarang Bersama Ocistok.com!

 

Comment :

This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

RECENT POST