logo_ocistok

Distributor Aksesoris Hp Import Terlaris Untuk Usaha

Aris Akbar
February 18, 2022
Comments
https://ocistok.co.id/control-panel/foto/Distributor Aksesoris Hp Import Terlaris Untuk Usaha.png

Distributor aksesoris hp menjadi tempat buruan para pelaku bisnis online maupun offline di Indonesia. Menurut beberapa survei dari tahun 2019 hingga saat ini, terdapat sekitar 500 juta pengguna aktif smartphone atau handphone di Indonesia. Hal ini disebabkan oleh kemajuan teknologi yang berkembang sangat pesat dan jenis-jenis handphone semakin canggih setiap tahunnya.

 

Dari perihal tersebut dapat kita simpulkan bahwa semakin tingginya pengguna hp di Indonesia maka peluang keuntungan menjual aksesoris semakin besar. Maka dari itu, distributor aksesoris hp import semakin marak di cari oleh para pelaku usaha untuk memperoleh potensi cuan yang menjanjikan.

 

Lalu, dimana kalian bisa mendapatkan distributor aksesoris hp import terlaris dan tangan pertama untuk usaha? Berikut ini rekomendasi distributor aksesoris hp yang bisa kalian jadikan sebagai wadah keperluan usaha;

 

 

1. Ocistok.com

 

distributor aksesoris hp

 

Rekomendasi distributor aksesoris hp yang pertama adalah Ocistok.com.

 

Ocistok.com adalah Marketplace supplier China terbesar di Indonesia dengan akses jutaan supplier dan distributor China tangan pertama hanya di 1 website serta harga termurah untuk usaha. Barang import yang kalian cari di website ini pasti ketemu.

Kalian akan dibantu oleh tim sales untuk mendapatkan langsung distributor aksesoris hp beserta produk import yang terpopuler serta terlaris untuk usaha.

 

Semua bahasa yang tersedia di website telah diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia, dan Tim Sales Ocistok.com akan membantu kalian memberikan informasi harga ALL IN sampai alamat tujuan.

Kalian dapat menghubungi Tim Sales Ocistok melalui WhatsApp di 0812-1000-1808.

 

2. Alibaba.com

 

distributor aksesoris hp

 

Distributor aksesoris hp selanjutnya Alibaba.com. Tidak diragukan lagi, Alibaba.com menjadi sarang supplier serta distributor import tangan pertama yang memiliki reputasi sangat baik. Produk import aksesoris hp yang kalian cari di platform ini pasti ketemu, seperti hardcase, softsace, armband, earpods dan lain sebagainya.

 

Bukan hanya pelaku usaha saja yang membeli barang import mereka dari sini. Terdapat beberapa pemilik usaha, agen, umk, pengecer dan lain sebagainya yang membeli produknya di situs ini. Jika kalian ingin mendapatkan distributor aksesoris hp untuk mengembangkan maupun membuka usaha, Alibaba.com menjadi salah satu pilihan yang tepat.

 

3. 1688.com

 

distributor aksesoris hp

 

Siapa yang tak kenal situs buatan Alibaba group satu ini. 1688.com menjadi rumah bagi para distributor aksesoris hp tangan pertama dan terlaris untuk usaha. Produk aksesoris hp apapun yang kalian butuhkan pasti ketemu.

 

Jika kalian ingin membeli produk import dalam jumlah grosir atau jumlah banyak, maka 1688.com adalah pilihan yang tepat. 1688.com memiliki sistem belanja online yaitu semakin banyak produk import yang kalian beli, harga yang akan kalian dapatkan semakin murah. Mirip seperti pasar import namun dijual secara grosir dan online.

 

Baca Juga : Distributor Mainan Anak Tangan Pertama dan Terpercaya - Import

 

4. Taobao.com

 

distributor aksesoris hp

 

Distributor aksesoris hp selanjutnya adalah Taobao.com.

 

Taobao.com didirikan oleh Alibaba pada Mei 2003, setelah eBay mengakuisisi Everynet. Tidak jauh berbeda dengan 1688.com karena masih naungan Alibaba group. Platform satu ini mempermudah menemukan distributor aksesoris hp dengan miliaran produk import.

 

Sebelum kalian melakukan transaksi di Taobao.com kalian dapat melakukan pengecekan terlebih dahulu dengan menanyakan informasi ketersediaan produk import yang akan kalian beli. Hal ini untuk menghindari stok produk habis/kosong dan menanyakan terkait pengiriman produk.

 

Siapkan juga terjemahan bahasa jika ingin berbelanja di Taobao.com, karena bahasa di Taobao.com ini masih menggunakan bahasa Mandarin.

 

Nah, berikut itulah beberapa distributor aksesoris hp yang bisa kalian manfaatkan untuk kebutuhan usaha. Berikut ini juga Ocistok.com akan memberikan beberapa rekomendasi grosir aksesoris hp terlaris dan terbaru untuk usaha. Apa aja barangnya? Yuk simak ulasannya dibawah ini;

 

Baca Juga : Peluang Bisnis Grosir Aksesoris HP Import Yang Menguntungkan

 

 

 1. Hard / Soft Case

Bukan sekedar pelindung hp saja, hardcase maupun softcase menjadi salah satu aksesoris yang bisa menghasilkan penjualan tinggi. Kalian bisa menjual berbagai macam case hp sesuai dengan ukuran dan tipe hp.

 

Kalian juga bisa menjual custom case dengan berbagai macam request para pelanggan. Tidak hanya untuk hp, kalian juga bisa menyediakan beragam macam aksesoris tambahan seperti untuk tab, ipad, smartwatch dan lain sebagainya.

 

2. USB OTG (on the go)

Produk ini merupakan tambahan untuk hp kalian seperti ke flash drive, mouse, port USB-A dengan begiu kalian tidak perlu lagi report untuk memindahkan file tanpa harus menyambungkan ke PC.

 

Produk ini cukup laris dipasar online Indonesia karena beberapa kegunaannya yang mendukung para penggunanya seperti; menonton film langsung di Hp, mencetak dokumen dari ponsel langsung ke printer, mengakses ethernet dan lain sebagainya.

 

3. Powerbank

Produk ini sangat dibutuhkan untuk keadaan darurat seperti sedang traveling atau ke suatu tempat yang tidak ditemukan untuk mengisi baterai handphone.

 

Kalian dapat menjual produk Import ini dengan berbagai macam model dan ukuran daya pengisian. Cantumkan deskripsi lengkap agar para calon pembeli yakin dengan produk Import yang kalian jual.

 

Comment :

This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

RECENT POST