logo_ocistok

Butuh Waktu Berapa Hari Transit Barang Dari China Ke Indonesia

Berilian Ardi
December 15, 2021
Comments
https://ocistok.co.id/control-panel/foto/Butuh Waktu Berapa Hari Transit Barang Dari China Ke Indonesia.png

A. Berapa HariTransit Barang Dari China ke Indonesia

 

Berapa lama transit barang dari China ke Indonesia atau berapa lama pengiriman barang dari China ke Indonesia? Pertanyaan itulah yang sering ditanyakan oleh para pelaku bisnis yang mungkin baru membeli barang import dari China.

 

Jawabannya tentu sangat relatif, tidak dapat dipastikan maupun dijadikan sebagai patokan. Berbeda saat pengiriman dalam negeri, kisaran waktu bisa kita pastikan 3-4 hari lamanya tergantung ekspedisi yang kalian gunakan. Terkadang pun bisa lebih cepat dan juga bisa sangat lambat.

 

Berapa lama pengiriman dari China ke Indonesia. Pada umumnya berkisar 4 sampai dengan 6 minggu, mulai dari kalian order sampai check-out barang. Dari estimasi waktu tersebut adalah seluruh proses akan di handle oleh para penjual, gudang import kemudian tahap packing dan pengiriman.

 

 

B. Pengiriman Dari China ke Indonesia Berapa Lama

 

Hal ini tergantung juga dari proses jalur redline ataupun greenline yang berdampak pada estimasi waktu pengiriman barang. Terkadang pengiriman barang dari China ke Indonesia bisa lebih cepat ataupun lebih lama dalam perkiraan, dapat dilihat juga dari situasi dan kondisi di lapangan.

 

Baca Juga : Cara Belanja di Alibaba Terbaru dan Mudah, Begini Caranya!

 

C. Beberapa Faktor yang Mempengaruhi Waktu Pengririman

 

Beberapa faktor secara umumnya dilihat saat banyaknya pesanan, menumpuknya pesanan di pelabuhan karena pengecekan berkas dan salah satu faktor yang harus diperhatikan juga adalah bencana alam, seperti banjir dan badai saat perjalanan. Selain itu terdapat libur hari raya imlek yang memang mengahruskan pengiriman ke seluruh penjuru terhenti kurang lebih 10 sampai dengan 14 hari bahkan lebih.

 

Beberapa faktor yang mempengaruhi lamanya pengiriman salah satu nya lokasi supplier ke gudang pengiriman dari China, hal ini akan berdampak pada pengiriman dari gudang ke pelabuhan untuk di kirim ke Indonesia, contoh nya dari Kota Yiwu ke Indonesia atau kota Shenzhen ke Indonesia mungkin akan berbeda waktu pengirimannya.

 

D. Solusi Jika Pengiriman Belum Tiba atau Terhambat dan Cara Melakukan Pengecekan

 

Setelah mengetahui perkiraan atau estimasi berapa lama transit barang dari China ke Indonesia, pertanyaan selanjutnya yang sering ditanyakan adalah. Bagaimana jika barang import juga belum tiba atau terhambat, padahal sudah melebihi perkiraan waktu yang ditentukan?

 

Sampai saat ini, terdapat banyak faktor yang mempengaruhi. Namun ada beberapa hal yang dapat kalian lakukan, seperti;

 

1. Hubungi pihak yang bertanggung jawab atas barang kalian.

2. Periksa tracking apakah barang sudah benar-benar masuk bea cukai.

3. Menghubungi pihak toko tempat kalian memesan barang.

Kalian juga diharuskan saat melakukan pemesanan diawal, perlu berkomunikasi ke pihak kedua secara rutin.

 

Baca Juga : Cara Jualan di Marketplace Biar Laris, Mudah!

 

E. Mengapa Harus Bisnis Barang Dari China

 

1. Harga Murah

 

Sudah menjadi hal yang umum bahwa produk import dari China murah, memang benar bahwa harga produk import China murah dan melebihi produksi dari negara lain. Namun, hal ini bukan menganggap negara China memiliki kualitas produk yang buruk.

 

Secara menyeluruh negara China memang memiliki ribuan jenis produk dan bervariasi. Alasan mengapa karena harga produk China murah, karena bahan bakunya sangat mudah didapat dan murah untuk diproduksi.

 

Baca Juga : Kenali Apa Itu Supplier? Pengertian, Tugas Jenis dan Pentingnya Dalam Usaha

 

2. Produk Unik

 

Produk import China selalu melakukan inovasi, terdapat banyak produk unik dan tahan lama yang banyak diproduksi di China. Selain itu, para pelaku bisnis import di Indonesia mulai bermunculan untuk menjual produk unik yang menguntungkan. Mengingat kurangnya produsen di Indonesia terhadap produk unik.

 

3. Keuntungan Besar

 

Pasalnya menjual barang import dari China dapat menghasilkan keuntungan hingga 50%. Tidak hanya itu, kalian dapat memilih sendiri harga barang yang akan kalian jual kembali tanpa harus khawatir dengan keuntungan yang akan kalian peroleh, karena terbukti berbisnis di China memiliki margin keuntungan yang tinggi.

 

Baca Juga : 14 Taktik Penting SEO On-Page untuk Mengoptimalkan Situs Web Anda

 

Comment :

This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

RECENT POST